Turki Akan Buka Museum Didedikasikan untuk Mehmet Sang Penakluk - bagbudig

Breaking

Friday, September 11, 2020

Turki Akan Buka Museum Didedikasikan untuk Mehmet Sang Penakluk

Turki akan membuka museum untuk menghormati Mehmet Sang Penakluk, museum pertama dalam sejarah negara Turki yang didedikasikan untuk seorang sultan Ottoman.

Sebuah komite sains yang terdiri dari 19 ilmuwan dibentuk untuk mendirikan Museum Sultan Fatih Mehmet di Madrasah Saatli di provinsi barat laut Edirne.

Tempat yang ditunjuk itu dikenal sebagai madrasah tempat Mehmet Sang Penakluk menerima pendidikannya.

Di antara para ilmuwan adalah Zekeriya Kurşun, seorang profesor sejarah dan dekan Fakultas Sastra di Universitas Fatih Sultan Mehmet Vakıf yang berbasis di Istanbul.

Berbicara kepada Anadolu Agency yang dikelola negara, Kursun mengatakan bahwa museum tersebut akan menjadi panduan bagi generasi mendatang.

“Untuk pertama kalinya di Turki akan dibangun museum dengan nama sultan di Edirne,” katanya.

“Ada beberapa karya atas nama sultan di kota-kota tempat mereka berdiam sebagai pangeran, tapi Museum Fatih Sultan Mehmet akan menjadi museum penting karena ini adalah museum pertama yang didirikan langsung atas nama sultan,” tambahnya.

Mehmed II adalah sultan Ottoman yang menaklukkan Istanbul dan mendapatkan gelar Fatih (Sang Penakluk) pada usia 21 tahun dan menaikkan level negara Turki menjadi sebuah kerajaan yang memerintah wilayah di berbagai benua selama berabad-abad kemudian.

Menurut KurÅŸun, Fatih adalah tokoh terpenting tidak hanya dalam sumber sejarah Turki tetapi juga dalam sumber Barat.

“Tujuan utama kehadiran kami di Edirne adalah untuk membicarakan tentang Fatih Sultan Mehmet dari Edirne,” katanya, mengacu pada tempat kelahiran sultan Ottoman.

Pihak museum akan mencoba menjelaskan sosok “Fatih sebagai pribadi,” ujarnya. “Kami mencoba menggambarkan bagaimana seseorang yang begitu muda bisa sukses.”

“Kami mencoba memahami bagaimana Fatih dulu berpikir ketika dia sendirian. Kami sudah tahu apa yang dia lakukan. Kami tahu bagaimana dia melakukan penaklukannya, penaklukan Istanbul, penaklukan di Balkan, operasi militer di sana,” tambahnya.

Kantor Gubernur Edirne dan Universitas Fatih Sultan Mehmet Vakıf bekerja sama untuk membuka museum tahun depan.
 
Sumber: Hurriyet

Terjemahan bebas Bagbudig.com

No comments:

Post a Comment